Breaking News

Ular Piton Besar Ditemukan di Pinggir Kantor Kecamatan Malingping

 

Evakuasi ular piton di pinggir kantor Kecamatan Malingping. 
     Lebak, LineNews.id - Salah seorang warga yang tengah membersihkan rumput di halaman belakang Sekretarian MWC Nahdhatul Ulama (NU) Malingping yang bersebelahan dengan Kantor Damkar Malingping bagian timur kaget menemukan ular Piton besar dengan ukuran panjang 334 Centimeter dan berat 30 Kilogram, Selasa (16/05).

     Pengakuan David, aktivis GP Ansor Malingping salah seorang saksi yang tengah membersihkan rumput di pelataran belakang Sekretariat NU kepada LineNews.id mengaku kaget manakala menyibak rumput dan tumpukan barang bekas, ia langsung teriak. "Iya Kaget juga. Tadi sekitar jam 1 siang, saat rumput dan tumpukan barang bekas itu saya sibak, eh ada ular besar numpi sambil siap nyerang. Lalu saya loncat dan teriak ke petugas damkar di sebelah MWC," ungkapnya.

     Beberapa detik setelah itu petugas Damkar dan berapa pegiat sosial yang kerap hadir di sekitar kantor kecamatan langsung menuju arah yang ditunjuk saksi David. "Ular itu oleh petugas damkar bersama saya langsung menangkap ular itu. Linu rasanya pegang ular sebesar itu. Dan ular itu langsung diamankan," ungkap David.

     Saat ular dibawa tim Damkar, seorang warga yang ikut nonton mengatakan, ular itu bisa memangsa kambing ukuran sedang. "Ukuran ular segitu kambing ukuran sedang bisa ditelan bulat," ungkapnya.

      Petugas Damkar bagian penanggulangan bencana Malingping, Saepudin yang berhasil mengamankan ular itu menyebut, "Tadi ditemukan di pinggir timur kantor kecamatan. Ukuran ular itu lebih dari 3 meter, beratnya 30 Kilogram, ini ular jenis piton atau sanca bodo. Walaupun tidak berbisa, itu ular termasuk berbahaya karena biasa menyerang dengan cara melilit tubuh mangsanya," terangnya.

     Diketahui, lokasi TKP ular tersebut berada di pojokan bagian belakang rumah dinas dokter Puskesmas, Damkar dan MWC NU. Tentu jarang dilalui orang. Selain banyak rumput dan tempatnya lembab, area setempat tak jauh dengan saluran irigasi Cilangkahan 1. Sementara informasi lain menyebut bahwa ular itu diduga milik seorang warga yang diduga kabur beberapa waktu lalu. (Firha/Red)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close